BATUK
IndoSalam. Beberapa bahan-bahan alam yang dapat dijadikan obat batuk
seperti : Kaki kuda, lidah buaya, bawang putih, belimbing wuluh, jeruk nipis,
kencur, mengkudu.Inilah beberapa resep tradisional Batuk.
Resep 1 :
Untuk batuk
rejan dan bronchitis gunakan resep berikut :
Pertama : 3
gram bawang putih, kupas dan cuci lalu tumbuk dan campur dengan gula batu dan
segelas air matang, diamkan selama 5-6 jam. Lalu minum 1 sendok makan penuh
setiap hari selama beberapa hari.
Kedua : 3
lembar daun sambiloto diseduh dengan air panas ditambahkan sedikit madu. Minum
larutan ini 3 kali sehari.
Resep 2 :
Daun, bunga dan buah belimbing wuluh yang masing-masing sama banyaknya direbus
dalam air yang mendidih selama ½ jam, dan minum airnya.
Resep 3 : 1
jeruk nipis dicuci, dicampur dengan 1,5 sendok kecap dan garam. Aduk rata,
saring lalu minum 1-3 kali sehari.
Itulah beberapa resep obat Batuk tradisional yang bisa saya
sharing kepada kalian, semoga bermanfaat dan tetaplah berdoa kepada yang maha
pencipta agar lekas sembuh penyakitnya. Makasih!
ConversionConversion EmoticonEmoticon